Bahan Kue Lidah Kucing :
- 80 gram margarin
- 20 gram mentega tawar
- 20 gram gula halus
- 30 gram putih telur
- 75 gram tepung terigu, ayak
- 75 gram cheddar, parut
- Olesin loyang dengan margarin. Panaskan oven dengan suhu 160 C.
- Kocok margarin, mentega tawar, dan gula halus selama 1-2 menit. Masukkan putih telur. Lanjutkan mengocok selama 2 menit.
- Masukkan tepung terigu dan keju. Aduk hingga rata. Masukkan de dalam kantong segitiga. Semprotkan ke loyang lidah kucing.
- Panggang hingga matang. Angkat dan biarkan sejenak hingga dingin. Simpan dalam wadah kedap udara.
0 comments:
Post a Comment